Perhelatan acara Gebyar TIK Provinsi Jambi 2013, yang berlangsung dari 2 sampai 4 Oktober 2013 di Jambi Town Square yang diikuti oleh 11 Kabupaten/Kota se-provinsi Jambi. Berbagai rangkaian kegiatan acara dan lomba dilaksanakan, diantaranya: lomba web sekolah, lomba blog guru, lomba multimedia presentasi, lomba media animasi, Kegiatan tersebut diikuti oleh guru-guru terpilih dan terseleksi di daerahnya masing-masing. Alhamdulillah pada kegiatan tersebut, sekolah kami yang merupakan utusan dari Kota Jambi, dapat membawa nama baik Kota Jambi, dengan meraih 3 Juara pada mata lomba :
Juara I Lomba Multimedia Presentasi (Kemas Sudirman) Utusan Kota Jambi
Juara II Lomba Web Sekolah (SD Negeri 70) Utusan Kota Jambi
Juara III Lomba Blog Guru (Kemas Sudirman) Utusan Kota Jambi
No comments:
Post a Comment